Cegah Karhutla, Polsek Marikit lakukan patroli dan sosialisasi karhutla di Kec. Marikit.

by

Polres Katingan- Personel Polsek Marikit, Polres Katingan, melaksanakan patroli  pencegahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla), Kamis (1/8/2024) siang.

Adapun sasaran patroli karhutla yaitu Bandsaw Ud. Borneo Persada jaya yang kerap kali menimbulkan titik hot spot di wilayah kecamatan marikit, Kab. Katingan.

Dalam patroli tersebut, Pers Polsek Marikit mengecek beberapa embung atau titik sumber air dan peralatan pemadaman di bandsaw Ud. Borneo Persada jaya.

Kapolres Katingan AKBP Chandra Ismawanto, S.I.K. melalui Kapolsek Marikit IPDA Hendra Sopiyan D. Munthe, S.H. mengatakan bahwa patroli ni bertujuan untuk mencegah terjadinya kebakaran yang dapat merugikan masyarakat dan lingkungan.

Ia memaparkan, patroli karhutla merupakan upaya preventif untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan 

“Selain memantau kondisi lingkungan sekitar tim pers Polsek Marikit juga menyampaikan imbauan kepada warga supaya tidak melakukan pembakaran lahan untuk kepentingan apapun serta tidak membakar sampah dan membuang puntung rokok sembarangan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *