Satlantas Polresta Palangka Raya Siagakan Anggotanya di Titik Keramaian Masyarakat

by

Polresta Palangka Raya – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Palangka Raya meningkatkan kehadirannya dengan menyiagakan personel di berbagai titik keramaian masyarakat. 

Langkah ini dilakukan untuk memastikan keamanan, ketertiban, dan kelancaran arus lalu lintas, terutama di tempat-tempat yang padat pengunjung.

Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., melalui Kasatlantas AKP Egidio Sumilat menyatakan, kehadiran pihaknya di titik-titik keramaian bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Disamping itu guna mencegah terjadinya kemacetan atau gangguan keamanan,” ungkapnya, Minggu (12/1/2025) pagi.

Personel yang disiagakan akan memantau situasi, membantu pengaturan lalu lintas, dan memberikan edukasi kepada pengendara mengenai keselamatan berkendara. 

“Diharapkan, dengan upaya ini, masyarakat dapat beraktivitas dengan lebih nyaman dan aman,” tutup Egidio. (dk_reborn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *