Kapolres Katingan Mengambil Apel Jam Pimpinan, Berikan Amanat tentang Kewaspadaan dan Kesehatan

by

Katingan – Kapolres Katingan Mengambil apel jam pimpinan di halaman Mapolres yang diikuti oleh Pejabat Utama (PJU) dan anggota Polres Katingan. Dalam kesempatan tersebut, Kapolres memberikan amanat yang mengingatkan seluruh jajaran untuk tetap waspada dan menjaga ketertiban, terutama dalam tugas menjaga tahanan di setiap tahanan yang ada di wilayah hukum Katingan,Senin (03/02/2025)pagi.

Kapolres Katingan AKBP Chandra Ismawanto, S.I.K., menekankan bahwa kewaspadaan dalam menjaga tahanan sangatlah penting, mengingat potensi risiko yang dapat muncul, baik dari dalam maupun luar lingkungan tahanan. Kapolres mengingatkan agar seluruh anggota yang bertugas di bagian ini selalu mematuhi prosedur pengamanan dan melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, guna mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Selain itu, Kapolres juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota atas kinerja yang telah dilakukan selama seminggu terakhir. Ia mengucapkan terima kasih kepada setiap personel yang telah bekerja keras menjaga keamanan dan ketertiban. 

“Saya mengapresiasi kerja keras kalian, namun jangan lupa untuk menjaga kesehatan tubuh. Jangan biarkan stres dan kelelahan mengganggu tugas kita,”

Amanat Kapolres tidak hanya berfokus pada tugas kepolisian, tetapi juga mengingatkan para anggota untuk menjauhi perilaku negatif seperti judi online dan narkoba. Kapolres menegaskan bahwa sebagai aparat penegak hukum, sudah seharusnya setiap anggota menunjukkan contoh yang baik kepada masyarakat, dan menjauhi kegiatan ilegal yang dapat merusak citra serta integritas polisi. “Mari kita jaga profesionalisme dan moralitas kita agar bisa menjadi teladan bagi masyarakat,” tutupnya (hum)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *