Nanga Bulik – Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono, S.I.K., menghadiri Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Kabupaten Lamandau Pilkada serentak Tahun 2024, Selasa (25/2/25) Malam.
Acara yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten lamandau ini berlangsung di Aula kantor KPU, Rapat pleno tersebut dihadiri oleh Anggota DPRD kab. lamandau, Ketua Bawaslu kab lamandau serta jajaran Forkopimda, serta berbagai elemen masyarakat.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Lamandau, bersama para komisioner KPU. Rapat pleno ini bertujuan untuk penetapan hasil Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 serentak yang telah dilaksanakan Sebelumnya.
Kapolres Lamandau mengapresiasi KPU dan seluruh pihak terkait serta seluruh lapisan masyarakat Lamandau atas terselenggaranya Pilkada yang berjalan lancar, aman, dan kondusif.
Untuk memastikan kelancaran dan keamanan jalannya rapat pleno, Polres Lamandau menerjunkan ratusan personel yang dikoordinir langsung oleh Kabag Ops Polres Lamandau, pengamanan dilakukan secara ketat di lokasi acara dan di sekitar kantor KPU.
“Saya mengucapkan selamat kepada pasangan calon terpilih. Semoga amanah yang diberikan masyarakat dapat dijalankan dengan penuh tanggung jawab untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Lamandau,” ungkapnya.
Kapolres Lamandau juga menambahkan bahwa keberhasilan pengamanan Pilkada ini adalah hasil kerja sama yang baik antara Polri, TNI, pemerintah daerah, serta seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Lamandau.
Rapat pleno berakhir dengan tertib dan menghasilkan keputusan yang diterima oleh semua pihak yang hadir. Situasi di lokasi pun tetap kondusif hingga acara Selesai. (Hms)