Indahnya Berbagi, Kapolres Lamandau Bersama Bhayangkari Bagikan Takjil Untuk Warga

by

Nanga Bulik – Polres Lamandau, momen bulan Ramadan dimanfaatkan jajaran Polres Lamandau untuk berbagi takjil dan makanan berbuka puasa kepada pengguna jalan. Aksi bagi takjil ini dipimpin langsung oleh Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono, S.I.K., di jalan Cilik Riwut kelurahan Nanga Bulik Kecamatan Bulik Kabupaten Lamandau, Senin (10/03/2025) sore.

Pembagian takjil digelar di sepanjang Jalan Cilik Riwut kelurahan Nanga Bulik Kecamatan Bulik. “Ramadan adalah saat yang tepat untuk berbagi, terutama menyediakan makanan berbuka bagi yang berpuasa,” tutur Kapolres Lamandau.

Polres Lamandau bersama Pengurus Bhayangkari jelang Buka Puasa bagikan takjil kepada pengguna jalan. Membagi Rezeki dengan membagikan seratus paket takjil menu buka puasa. Hal ini juga  sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi dan mempererat hubungan baik antara kepolisian dengan masyarakat. “Pembagian takjil ini ke depan juga akan kami agendakan di beberapa tempat yang lain,” ungkapnya.

Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat di bulan penuh berkah ini. Semoga takjil yang kami bagikan dapat membantu mereka yang belum sempat berbuka di rumah,” ujar Kapolres.

Masyarakat yang menerima takjil menyambut baik aksi ini dan mengapresiasi kepedulian Polres Lamandau. Mereka berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan guna mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan warga.

Acara berlangsung dengan lancar dan penuh kehangatan, mencerminkan nilai-nilai solidaritas serta kebersamaan dalam berbagi di bulan penuh berkah ini.(Hms)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *